REVIEW FILM Ready Player One (2018)


Ready Player One (PG-13) │ 2018 │140 menit
.
Director: Steven Spielberg
Writers: Zak Penn & Ernest Cline (screenplay), Ernest Cline (novel)
.
IMDb:
Action; Adventure; Sci-Fi – 8.1/10
Rotten Tomatoes:
78% (Tomatometer) – 80% (Audience Score)

Latar Film:
Seorang pencipta virtual reality world, yang disebut OASIS, meninggal. Dia memberikan tantangan kepada seluruh penggunanya dengan hadiah hak kepemilikan seluruh OASIS tersebut. Puncaknya adalah seorang peserta harus menemukan Easter Egg. Atas apa yang sedang terjadi, munculah petualangan-petualangan si Parzival/Wade (yang diperankan oleh Tye Sheridan) mencari Eeg Easter dan teman-temannya.
.
Film ini berlatar tahun 2044, saat semua manusia mulai bosan dengan realita dan tidak mau menghadapi masalah di dunia lagi. Latar tempat tidak jauh berbeda dengan film-film futuristic seperti Blade 2049 (2017) dan Mute (2018). Disini penonton akan disuguhkan prediksi kehidupan orang saat itu.
.
Film ini bisa dibilang sarat akan pesan moral, khususnya cara bersosial manusia kini. Hal ini juga sering disinggung dalam film melalui beberapa tokoh maupun petunjuk di tantangan yang diberikan. Steven Spielberg bisa dikatakan mampu secara utuh menyampaikan pesan itu dalam film ini. Terasa sekali bahwa kehidupan saat ini merupakan benih atas yang akan terjadi seperti dalam film tersebut, tahun 2044.
.
Penonton seolah-olah benar-benar masuk ke dalam OASIS. Melewati ketegangan-ketegangan dengan grafik yang epic juga! Ya bisa dibilang macam Final Fantasy.
.
Menyentuh, relevan, epic, dag dig dug dan banyak wow! Tontonlah, mumpung ada waktu, rugi kalau streaming. Hohoh.
.
Sumber gambar: movieposter.com
Instagram: @usai_nonton
FB Page: @usainonton
Blog: katabersua.blogspot.com
#usainonton #ReadyPlayerOne #film#action #adventure #scifi #reviewindonesia#tyesheridan #stevenspielberg


Jika blog ini menjadi salah satu referensi Anda, jangan lupa menyertakan blog ini dalam daftar rujukan Anda untuk menghargai karya orang lain dan pastinya menghindari plagiarisme. Terima kasih.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah mengunjungi blog ini dan memberikan komentar.

CARA GRADING ATAU KATROL NILAI DENGAN SPREADSHEET ATAU EXEL

  Di atas adalah preview dokumen spreadsheet untuk grading atau katrol nilai dengan objektif. singkat saja, pasti yang cari sedang bingung k...